Makanan Tradisional Khas Klaten

Jual Kain Lurik,Tas Lurik,Dompet Lurik

Makanan Tradisional Khas Klaten

Setiap daerah yang ada di penjuru Nusantara tak pernah lepas dari hal-hal unik dan khas yang menjadi identitas daerah tersebut. Mulai dari pakaian, tradisi, hingga makanan yang kebanyakan hanya dijumpai di daerah itu saja.

Kabupaten Klaten dikenal sebagai daerah dengan keindahan wisata alam mata air alaminya. Selain itu, Kabupaten Klaten juga memiliki berbagai makanan khas yang patut untuk dicoba. Mulai dari soto garing, sop ayam, sego gudang, dan juga kue apemnya.

  1. Sego Gudang

Sego gudang adalah salah satu makanan tradisional khas dari Kabupaten Klaten. Perpaduan nasi putih hangat disajikan dengan sayur gudangan sangat cocok untuk disantap sebagai sarapan.

Sayur gudangan sendiri terbuat dari berbagai sayur yang direbus seperti daun singkong, daun bayung, kecambah, dan juga kacang panjang. Gudangan diberi bumbu yang berasal dari parutan kelapa ditambah dengan cabai merah. Sego gudang sendiri bisa disajikan dengan berbagai lauk seperti telur rebus, tempe goreng, atau tahu goreng.

  1. Kue Apem Jatinom

Di Jatinom Kabupaten Klaten, kue apem identik dengan tradisi tahunan sebaran apem atau biasa disebut sebagai Yaa Qowiyyu di setiap bulan Sapar dalam penanggalan Jawa. Namun jangan khawatir, kue apem juga bisa didapatkan di bulan-bulan lain selain bulan Sapar disejumlah warung yang memang menawarkan kue apem.

Kue apem dikenal dengan cita rasa manis bercampur dengan gurihnya kelapa dengan tekstur yang lembut. Kue apem dibuat dengan campuran tepung beras, telur, gula pasir, santan, dan juga kelapa muda yang menciptakan rasa guruh pada kue apem. Seiring perkembangan jaman, kue apem sendiri banyak dibuat dengan berbagai varian rasa yang lebih digemari oleh kalangan anak muda.

  1. Soto Garing

Soto garing atau soto kering merupakan makanan tradisional khas yang lahir di Kabupaten Klaten. Nasi putih disajikan dengan beraneka sayuran seperti kubis, kecambah, daun seledri, dan juga suwiran daging ayam kemudian diberi sedikit kuah dan ditambah kecap asin. Hal ini membuat soto garing patut untuk dicoba.

Kamu tertarik coba yang mana? Jangan lupa dicoba ya kalau mampir di Klaten

Pusat Grosir Kain Batik, Kain Lurik, Baju Lurik

Dikembangkan oleh LKP KEMBAR