Makanan Khas Klaten

Jual Kain Lurik,Tas Lurik,Dompet Lurik

Makanan Khas Klaten

Tidak afdol ketika berkunjung ke Kota Bersinar Klaten jika tidak mencicipi makanan Khas Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Makanan khas Klaten memiliki ciri khas dengan rasa yang sedap, gurih dan manis. Makanan khas Klaten ini mudah ditemui di Klaten dan dijual dengan harga yang ekonomis. ini dia beberapa rekomendasi Makanan Khas Klaten yang bisa kalian datangaki ketika sedang berada di Klaten.

1. Sop Ayam Pak Min Klaten

Sop ayam adalah salah satu makanan khas Klaten, yang paling banyak dicari orang saat pergi ke Klaten. Sop ayam yang terkenal di kota Klaten adalah sop ayam Pak Min. Sop ayam ini sangat khas dengan kuah kaldunya yang berasal dari rebusan tulang dan daging ayam. Sop ayam ini disajikan dengan potongan ayam, dengan taburan daun seledri dan bawang goreng. Ada banyak warung sop ayam Pak Min di daerah Klaten.

2. Nasi tumpang lethok Warung Makan Mbak Riyanti

Nasi tumpang lethok adalah makanan khas Klaten, yang sering dijual di pagi hari. Makanan ini cocok dijadikan untuk sarapan, yang disajikan dengan telur rebus, sayuran, serta lauk tambahan seperti krecek, koyor sapi dan urap. Makanan ini terlihat sangat menarik, karena disajikan dengan kuah sambal tumpang yang khas, yang terbuat dari tempe. Nasi tumpang lethok yang terkenal adalah Warung Makan Mbak Riyanti yang berada di Jalan Mayor Kusmanto. Harga perporsi nasi tumpang lethok ini sangat ekonomis.

3. Soto Bebek dan Bebek Goreng Bu Sabar

Makanan khas Klaten yang selanjutnya adalah soto bebek dan bebek goreng. Salah satu yang terkenal adalah Soto Bebek dan Bebek Goreng Bu Sabar yang berlokasi Jalan Mayor Kusmanto. Bebek ini memiliki rasa yang gurih, manis dan teksturnya lembut, karena dimasak dengan cara dibacem lalu di goreng.

4. Kepelan

Makanan khas Klaten yang terakhir adalah kepelan. Camilan ini berbentuk seperti kepalan tangan, yang terbuat dari bahan dasar tepung terigu. Kepelan ini biasanya disajikan dengan saos sambal atau bumbu kacang. Kepelan sangat mudah ditemui di area alun-alun Klaten dan Kecamatan Pedan, Klaten.

5. Bakmi Miroso

Bakmi Miroso adalah mi yang legendaris di kota Klaten. Banyak pelanggan yang rela mengantri bakmi Miroso ini, karena rasanya yang khas dan dimasak ala Chinese food. Bakmi Miroso ini terletak di dekat alun-alun Klaten, tepatnya di Gang Kawung 5, Tegalmulyo, Klaten.

Nah itu dia beberapa rekomendari Makanan Khas Klaten yang wajib kalian coba ketika lagi ada di Klaten. Gimana, kalian tertarik mencoba Makanan Khas Klaten yang mana nih?

Pusat Grosir Kain Batik, Kain Lurik, Baju Lurik

Dikembangkan oleh LKP KEMBAR