Tag Archives: berbelanja di klaten

Minuman Khas Klaten

Rekomendasi minuman khas Klaten ini wajib banget untuk dicobain saat kamu sedang berada di Klaten. Selain nikmat, minuman khas ini juga dijual dengan harga yang ramah di kantong dan cocok djadikan sebagai ide jualan kamu. Kamu penasaran minuman khas Klaten ada apa saja? Berikut minuman khas Klaten yang recomended untuk dicoba.

Pertama adalah Es Camcau yang merupakan salah satu minuman khas Klaten berisi Camcau asli, dan jeli. Es Camcau juga dijual dengan harga yang sangat terjangkau mulai dari Rp. 3-5 ribuan aja. Biasanya dijual dengan gerobak atau dibawa menggunakan motor. Meskipun hanya dengan tempat sederhana, minuman khas satu ini memiliki rasa yang tidak kalah nikmat dengan minuman khas lainnya loh.

Selanjutnya ada Es Gosrok. Es gosrok adalah minuman khas Klaten yang legendaris, dikenal dengan rasa segar dan uniknya. Minuman ini biasanya disajikan dengan es serut, sirup, dan berbagai topping seperti kacang, ketan, atau bubur sumsum.

Minuman khas Klaten lainnya adalah Es Dawet Bayat yang segar dan manis, cocok untuk pelepas dahaga. Kemudian selain ada minuman dingin, Klaten juga memiliki minuman hangat yang khas yaitu Wedang Empon-Empon. Wedang Empon-Empon adalah minuman hangat dengan rempah-rempah seperti jahe, kunyit, dan kencur, yang memiliki rasa manis dan pedas yang bermanfaat untuk menghangatkan tubuh agar lebih sehat.

Buat kamu yang penasaran dan ingin mencicipi minuman khas Klaten bisa datang ke Kabupaten Klaten dan nikmati kesegarannya. Jangan lupa juga untuk membeli oleh-oleh khas Klaten yaitu Kain Lurik. Anda dapat belanja Kain Lurik di Anisa Shop yang menyediakan berbagai macam kain lurik terlengkap dan berkualitas. Kalian bisa memesan secara online di http://www.anisashop.com/. Kalian juga bisa berkunjung langsung ke toko Anisa Shop Klaten yang beralamat di Miren, Pluneng, Kebonarum, Klaten (Timur pemandian Alam Pluneng/masuk gang samping Puskesmas Kebonarum).

Rekomendasi Aktivitas Belanja di Klaten

Kota Klaten dengan segala keindahan alam serta tempat wisatanya memang tidak gagal untuk dijadikan destinasi wisata. Mengunjungi Kota Klaten tidak lengkap jika tidak membawa oleh-oleh khas Klaten. Ada banyak sekali oleh-oleh khas Klaten mulai dari makanan khas hingga kerajinan khas Klaten. Yuk intip rekomendasi aktivitas belanja di Klaten.

Pertama, oleh-oleh khas Bu Mangun. Anda dapat berbelanja oleh-oleh keripik khas Klaten seperti keripik paru, keripik cakar, keripik bayam, keripik belut, dan masih banyak lagi. Oleh-oleh khas Bu Mangun berlokasi di Jalan Rajawali Gang Latar Putih, Bareng, Klaten dan sudah mulai buka pukul 8 pagi.

Rekomendasi Aktivitas Belanja di Klaten

Kedua, Desa Wisata Gerabah Melikan Wedi. Anda dapat membeli kerajinan gerabah khas Klaten disana. Selain itu, di Desa Wisata Melikan ini dapat melihat pembuatan serta belajar membuat gerabah secara langsung. Destinasi wisata ini sangat cocok digunakan sebagai wisata edukasi untuk semua kalangan.

Ketiga, Anisa Shop Klaten. Anisa Shop berlokasi di Miren, Pluneng, Kebonarum, Klaten atau Anda dapat mengunjungi toko online di www.anisashop.com . Anda bisa berbelanja kain lurik Khas Klaten yang merupakan ikonik Kota Klaten. Selain itu, Anisa Shop juga terdapat berbagai busana serta kerajinan yang berbahan dasar kain lurik khas Klaten. Tak perlu khawatir, Anda dapat membelinya secara online dan bisa pula dilakukan pengiriman ke seluruh Kota di Indonesia. Berikut beberapa rekomendasi aktivitas belanja di Klaten yang wajib Anda dikunjungi.

Dikembangkan oleh LKP KEMBAR