Tag Archives: kain tenun klaten

Tren Warna Alam pada Kain Tenun

Seiring berkembangnya dunia fashion di Indonesia, Kain Tenun menjadi semakin terkenal. Sehingga kelestarian budaya kain tenun menjadi terjaga dan semakin meningkat. Akan tetapi, penggunaan warna alam dalam proses penciptaannya kian luntur seiring berjalannya waktu. Selain produksinya yang panjang, pewarna alam dianggap lebih sulit pembuatannya daripada pewarna sintetis. Keadaan ini yang menyebabkan rendahnya pamor warna alam di kalangan pengrajin tenun.

Kain tenun dari pewarna sintetis memiliki harga yang lebih terjangkau, namun warna sintetis berdampak buruk bagi kelestarian lingkungan dan juga kesehatan manusia. Oleh karena itu, mari tingkatkan tren kain tenun dari pewarna alam. Proses pewarnaan kain tenun menggunakan bahan-bahan alami seperti rumput laut untuk warna hijau, daun nila untuk warna biru, kayu nangka untuk warna kuning, dan kayu tingi untuk warna cokelat, dan ragam warna lainnya.

Pewarna alami pada kain tenun sampai saat ini masih terus digunakan oleh pengrajin kain tenun. Bahan pewarna alam memiliki kualitas warna unik yang tidak bisa digantikan oleh pewarna sintetis. Keindahan warna yang dihasilkan oleh pewarna alam memiliki sifat terapis dan memberikan kesan mendalam pada setiap helai kain tenun. Sehingga daya beli masyarakat untuk menggunakan Kain Tenun dari warna alam meningkat.

Manfaat pewarnaan kain tenun menggunakan warna alam antara lain : ramah lingkungan, melestarikan kearifan lokal, mendukung keberlangsungan alam dan generasi mendatang. Selain itu, pewarnaan kain tenun menggunakan warna alami dapat meningkatkan nilai jual sehingga pendapatan pengrajin tenun meningkat.

Nah sekarang kalian sudah tau apa yang mempengaruhi Tren Warna Alam Kain Tenun. Warna-warna alam kain tenun yang unik tersebut berhasil memukai banyak masyarakat untuk memilikinya. Kini di www.anisashop.com menyediakan kain tenun lurik khas Klaten yang bisa kalian pesan secara online. Kalian juga bisa berkunjung langsung ke toko Anisa Shop Klaten yang beralamat di Miren, Pluneng, Kebonarum, Klaten (Timur pemandian Alam Pluneng/masuk gang samping Puskesmas Kebonarum).

Pusat Kain Lurik Berkualitas Khas Klaten

Klaten adalah kabupaten dengan julukan Kota Lurik. Terdapat Sentra Lurik Klaten yang terbesar yaitu di Kecamatan Pedan. Namun kain lurik kini tidak hanya dapat ditemukan di Pedan saja, sudah banyak sekali toko lainnya yang menjual berbagai produk dari kain lurik, diantaranya Anisa Shop Klaten. Anisa Shop Klaten adalah pusat kain lurik berkualitas khas klaten yang mempunyai 2 toko yang berada di Miren, Pluneng, Kebonarum dan satu lagi di Jl. A Yani No.50 Wedi Klaten. Kami menyediakan kain lurik dengan kualitas yang premium serta berbagai motif yang banyak diminati masyarakat.

Anisa Shop Klaten juga menyediakan berbagai produk dari kain lurik diantaranya baju Surjan, kebaya lurik, blangkon, selop, tas lurik, baju, pasmina, dan lain sebagainya. Kain Lurik yang kami gunakan merupakan kain lurik asli yang pembuatannya masih secara tradisional menggunakan ATBM (Alat Tenun Bukan Mesin). Anda dapat mengunjungi ke store offline Kami pada pukul 13.00 hingga 16.30 atau dapat melakukan konfirmasi terlebih dahulu kepada Kami.

Pusat Kain Lurik Berkualitas Khas Klaten

Namun tak perlu khawatir bagi Anda yang berada di luar Kota Klaten, kini Kami sudah tersedia layanan toko online dengan mengunjungi website Kami www.anisashop.com . www.anisashop.com dapat dipesan dengan mudah secara online dan dapat dilakukan pengiriman ke seluruh Kota di Indonesia. Selain itu Kami www.anisashop.com juga terbuka bagi para reseller dan tentu saja dengan harga yang khusus. Kunjungi website Kami www.anisashop.com untuk mendapatkan produk kain lurik terbaru dengan harga yang terjangkau.

Apa Kain Tenun Khas Klaten?

Anda pasti tidak asing lagi dengan ‘Kain Tenun’. Kain tenun adalah kain yang dibuat dengan proses sederhana yaitu menggabungkan benang-benang secara memanjang dan melintang. Apa sih kain tenun khas klaten itu? Jawabannya Kain Lurik. Kain Lurik adalah kain tenun khas Klaten yang memiliki keindahan khas tersendiri dan juga kain ini sudah banyak diekspor ke luar negeri. Kain Lurik berasal dari Klaten tepatnya di sentra lurik Kecamatan Pedan. Kain Lurik yang mulanya hanya dengan motif dan warna sederhana, yaitu satu hingga 2 warna saja, kini sudah terdapat kain lurik dengan banyak warna.

Kain Lurik ini berhasil menjadi ikon Kabupaten Klaten yang sudah dikenal oleh seluruh masyarakat Indonesia. Keindahan kain lurik Klaten mampu memikat masyarakat dengan dijadikannya kain lurik sebagai bahan busana maupun kerajinan lainnya. Kain Lurik bisa dijadikan apa saja sih?

  1. Kemeja,
  2. Atasan Wanita,
  3. Dress,
  4. Sarung / bawahan,
  5. Dompet,
  6. Tas,
  7. Kerajinan tangan seperti souvenir, pigura, hingga gantungan kunci.

Apa Kain Tenun Khas Klaten?

Selain itu, karena keindahannya, kain lurik sering dijadikan sebagai ajang Klaten Lurik Festival yang selalu digelar setiap tahunnya di Kabupaten Klaten. Klaten Lurik Festival biasanya menampilkan berbagai outfit dari kain lurik, mulai dari hiasan kepala, baju, bawahan, kalung motif lurik, hingga sepatu. Acara yang sangat dinantikan oleh masyarakat Klaten ini memang menjadi pusat perhatian semua kalangan hingga menjadi trending topik di media sosial.

Koleksi dari kerajinan kain lurik tersebut bisa Anda dapatkan dengan mengunjungi toko kami www.anisashop.com . Kami menyediakan berbagai busana pria wanita, tas, dompet yang berbahan dasar kain lurik dengan kualitas terbaik dan banyak diminati masyarakat. www.anisashop.com dapat dipesan dengan mudah secara online dan tentu pengiriman ke seluruh kota Indonesia. Buruan cek www.anisashop.com untuk mendapatkan koleksi kain lurik terbaru kami.

Dikembangkan oleh LKP KEMBAR